comparemela.com

Latest Breaking News On - Police catch youth steal doll - Page 1 : comparemela.com

Polisi Tangkap 3 Pemuda Curi Boneka Pocong untuk Alat Sosialisasi Prokes di Madiun

Selasa, 13 Juli 2021 08:27 Reporter : Muhamad Agil Aliansyah Pencuri Boneka Pocong di Madiun. Antara Merdeka.com - Petugas Kepolisian Resor (Polres) Madiun Kota, Jawa Timur, menangkap tiga pemuda karena mencuri diorama (boneka) pocong yang dipasang petugas sebagai media atau alat sosialisasi penerapan protokol kesehatan (prokes) Covid-19 kepada masyarakat. Kasat Binmas Polres Madiun Kota AKP Hanis Eni Winarsih mengatakan ketiga pemuda warga Kota Madiun itu mengaku hanya iseng mencuri boneka pocong pada Sabtu (10/7) malam yang dipasang petugas di Pos Polisi 901 Bantaran untuk membuat video lelucon kemudian diunggah ke akun media sosial mereka dengan tujuan agar viral. Meski mereka hanya iseng, aksi tersebut tetap tidak bisa dibiarkan karena yang dicuri media sosialisasi protokol kesehatan Covid-19 kepada masyarakat. Karenanya, petugas mencari ketiga pelaku dan berhasil ditangkap di rumah masing-masing, ujar AKP Hanis di Madiun, Senin (13/7).

© 2024 Vimarsana

vimarsana © 2020. All Rights Reserved.