Selain Jagokan Perancis Juara Piala Eropa 2020, Aditya Putra Dewa Juga Pakai Benzema di Nama Anaknya
Mantan bek Tira Persikabo 1973, Aditya Putra Dewa, optimistis Timnas Perancis mampu memboyong trofi dalam Piala Eropa 2020.
Senin, 14 Juni 2021 14:34
Pemain berkaki kidal yang saat ini memperkuat PSIM Yogyakarta itu mengaku sudah lama jatuh hati dengan Timnas Perancis, lantaran gaya permainan sepak bolanya sangat enak dilihat. Saya menjagokan Timnas Perancis, mereka memiliki ciri khas bermain sepak bola yang bagus. Bola dari kaki ke kaki yang dilakukan enak dipandang mata, kata Aditya dikutip dari TribunnewsBogor.com, Senin (14/6/2021). Selain gaya bermain yang bagus, saya mendukung Timnas Perancis, karena di skuad tersebut ada Karim Benzema yang kembali dipanggil ke timnas, ujar Aditya.
SEVILLA - Pelatih Tim Nasional (Timnas) Spanyol, Luis Enrique membeberkan persiapan timnya jelang tampil di laga perdana fase grup Piala Eropa 2020. Spanyol akan menghadapi Swedia pada pertandingan pertama Grup E.
Kedua tim dijadwalkan saling bentrok pada Selasa 15 Juni 2021 di Stadion Olimpiade Sevilla. Jordi Alba dan rekan-rekan pun telah menyelesaikan latihan terakhir mereka jelang menghadapi Swedia.
Enrique mengatakan timnya tak melakukan persiapan khusus untuk melawan pasukan Janne Andersson. Para penggawa Timnas Spanyol memanfaatkan latihan terakhir untuk mematangkan feeling permainan di lapangan.
Lebih lanjut, Enrique juga mengatakan latihan kali ini dititik beratkan untuk membangun kepercayaan diri tim juga kekompakan antarpemain.
Meski tak melakukan persiapan khusus, Enrique sadar betul laga kontra Swedia bukan sesuatu yang mudah bagi timnya. Terlebih, laga perdana biasanya selalu memberikan tekananan tersendiri bagi para pemain.