Kapolda Sulteng sisir wilayah Poso Pesisir Selatan buru DPO MIT Selasa, 6 Juli 2021 11:59 WIB
Kapolda Sulawesi Tengah Irjen Pol Abdul Rakhman Baso memimpin operasi skala besar melibatkan TNI Polri untuk mengejar keberadaan DPO MIT Poso pimpinan Ali Kalora, dengan menyisir wilayah Poso Pesisir Selatan, Senin (6/7/2021) (ANTARA/HO-Satgas Madago Raya) Jakarta (ANTARA) - Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng) Irjen Pol Abdul Rakhman Baso memimpin patroli skala besar memburu keberadaan kelompok DPO Mujahidin Indonesia Timur (MIT) Pimpinan Ali Kalora dengan menyisir wilayah Poso Pesisir Selatan, Senin. Hari ini Kapolda Sulteng didampingi Danrem 132 Tadulako dan beberapa pejabat operasi melaksanakan patroli skala besar menyisir wilayah Kecamatan Poso Pesisir Selatan, Kabupaten Poso, kata Kabid Humas Polda Sulteng Kombes Pol Didik Supranoto dalam keterangan tertulis.
Selasa, 6 Juli 2021 12:39 Reporter : Muhamad Agil Aliansyah Penyisiran Kelompok MIT Poso. Antara
Merdeka.com - Satgas Madago Raya melakukan patroli skala besar memburu keberadaan kelompok DPO Mujahidin Indonesia Timur (MIT) Pimpinan Ali Kalora dengan menyisir wilayah Poso Pesisir Selatan, Senin (5/7). Patroli ini dipimpin Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng) Irjen Pol Abdul Rakhman Baso. Hari ini Kapolda Sulteng didampingi Danrem 132 Tadulako dan beberapa pejabat operasi melaksanakan patroli skala besar menyisir wilayah Kecamatan Poso Pesisir Selatan, Kabupaten Poso, kata Kabid Humas Polda Sulteng Kombes Pol Didik Supranoto dalam keterangan tertulis, Selasa (6/7).
Didik yang juga menjabat Kasatgas Humas Ops Madago Raya menyebutkan patroli skala besar Kapolda Sulteng bersama Danrem 132 Tadulako Brigjen
Mengintai Ali Kalora di Poso rri.co.id - get the latest breaking news, showbiz & celebrity photos, sport news & rumours, viral videos and top stories from rri.co.id Daily Mail and Mail on Sunday newspapers.
Polri terbitkan telegram perpanjang masa Operasi Madago Raya 2021 Senin, 5 Juli 2021 12:50 WIB
Kasatgas Humas Operasi Madago Raya Kombes Pol Didik Supranoto. ANTARA/HO-Satgas Madago Raya. Jakarta (ANTARA) - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menerbitkan Surat Telegram Nomor STR/556/OPS.1.3/2021 Tanggal 26 Juni 2021 tentang Perpanjangan Masa Operasi Madago Raya 2021 di Poso, Sulawesi Tengah.
Kasatgas Humas Operasi Madago Raya Kombes Pol Didik Supranoto dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Senin, menyebutkan Surat Telegram Kapolri itu ditandatangani Asisten Operasi Kapolri Irjen Pol Imam Sugianto yang menjelaskan tentang Operasi Madago Raya dilanjutkan ke tahap III. Telegram tersebut menegaskan bahwa operasi kepolisian kewilayahan Polda Sulteng di- backup Mabes Polri dan TNI dengan Sandi Operasi Madago Raya-2021 Tahap II berakhir pada tanggal 30 Juni 2021 dan akan dilanjutkan dengan Operasi Madago Raya Tahap III dimulai tanggal 1 Juli hingga 30 September
Sulitnya medan tak halangi Kapolda Sulteng cek Pos Operasi Madago Raya Minggu, 4 Juli 2021 10:16 WIB
Kapolda Sulawesi Tengah Irjen Pol Abdul Rakhman Baso menggunakan motor trail meninjau posko Satgas Operasi Madago Raya di Kecamatan Poso, Pesisir, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, Sabtu (3/7/2021). ANTARA/HO-Satgas Madago Raya/am. Jakarta (ANTARA) - Menggunakan motor trail Kapolda Sulawesi Tengah Irjen Pol Abdul Rakhman Baso menempuh medan yang sulit untuk mengunjungi tiga pos Satuan Tugas (Satgas) Operasi Madago Raya di Kecamatan Poso, Pesisir, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah.
Kasatgas Humas Operasi Madago Raya Kombes Pol Didik Supranoto dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Minggu, mengatakan kedatangan Kapolda Sulteng untuk memberikan motivasi dan semangat kepada personel yang bertugas agar dapat segera menyelesaikan tugas operasi di sisa waktu ditargetkan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.