Serahkan Hewan Kurban, Bupati Minahasa Ajak Refleksikan Idul Adha dengan Sederhana
Bupati Minahasa Royke Octavian Roring dan Wakil Bupati Robby Dondokambey bersama Forkopimda Minahasa, menyerahkan 34 ekor sapi kurban untuk 34 mesjid
Selasa, 20 Juli 2021 09:41
Penulis:
TRIBUNMANADO.CO.ID, Manado - Dalam rangka hari raya Idhul Adha 1442 Hijriyah, Bupati MinahasaRoyke Octavian Roring dan Wakil Bupati Robby Dondokambey bersama Forkopimda Minahasa, menyerahkan 34 ekor sapi kurban untuk 34 mesjid di Minahasa, secara simbolis kepada penerima, di halaman Kantor Bupati Tondano, Senin (19/7/2021).
Turut hadir dan meyerahkan hewan qurban, Ketua DPRD Glady Kandouw, Kapolres Minahasa AKBP Tommy Bambang Souissa,SIK, Dandim 1302 Letkol Andi Sinaga, Kejari Rakhmat Budiman Taufani, SH, MKn, Sekda Frits Muntu,S.Sos.
Tribunnews.com
Catatan Kritis Atas Trending Kemenag Rasa Komunis
trending tagar Menteri Agama (Menag) Rasa Komunis di media sosial seperti Twitter dan lainnya, aura negatif yang mengarah pada kebencian.
Rabu, 7 Juli 2021 06:57 WIB
Kemenag Rasa Komunis? Catatan untuk Kita Semua!
Oleh: KH. Imam Jazuli
, Lc., M.A
TRIBUNNEWS.COM - Idhul Adha 1442 Hijriyah kali ini menjadi batu loncatan meningkatkan iman takwa kepada Allah SWT. Iman berarti percaya akan kemahaan Tuhan, dan takwa berarti takut melanggar syari at-Nya. Salah satu perintah Allah adalah : berpegang teguhlah pada tali Allah dan jangan bercerai-berai (Ali Imron: 10).
Bercerai-berai merupakan larangan, yang wajib hukumnya dihindari bagaimana pun caranya. Jika mampu bersatu padu dan menghindari cerai-berai maka kita telah melaksanakan perintah wajib dari Allah yang lain, yaitu berpegang teguh pada prinsip persatuan; tali persaudaraan dan persahabatan. Ini juga wajib diperjuangkan.