Lintas Barsela, Keindahan Tanpa Batas
Sudah sangat lama saya berkeinginan untuk mengunjungi makam Al-Mukarram Abuya Muda Waly Al-Khalidi di Labuhan Haji Aceh Selatan
Selasa, 27 Juli 2021 09:12 Editor:
FOR SERAMBINEWS.COM
MIRNANI MUNIRUDDIN ACHMAD, M.A., Guru MIN 13 Pidie Jaya, Anggota FAMe Chapter Pidie Jaya, dan alumnus Dayah MUDI Mesjid Raya Samalanga, melaporkan dari Aceh Selatan
OLEH MIRNANI MUNIRUDDIN ACHMAD, M.A., Guru MIN 13 Pidie Jaya, Anggota FAMe Chapter Pidie Jaya, dan alumnus Dayah MUDI Mesjid Raya Samalanga, melaporkan dari Aceh Selatan
Sudah sangat lama saya berkeinginan untuk mengunjungi makam Al-Mukarram Abuya Muda Waly Al-Khalidi di Labuhan Haji Aceh Selatan. Tentu saja dengan melewati lintas barat selatan Aceh (Barsela). Baru liburan kali ini Allah gerakkan kaki kami untuk mantap melakukan perjalanan ini, hanya bertiga dengan suami dan anak semata wayang kami, Azzam.