Cara Mengecek Status Penerima BLT Subsidi Gaji untuk Karyawan yang Rencananya Cair Lagi di 2021
Bantuan Langsung Tunai (BLT) subsidi gaji atau bantuan subsidi upah (BSU) akan kembali dicairkan tahun ini.
Rabu, 21 Juli 2021 07:10
Editor:
Login registrasi SMS notifikasi subsidi gaji Rp 600.000(BP Jamsostek)
TRIBUNJATENG.COM, JAKARTA - Bantuan Langsung Tunai (BLT) subsidi gaji atau bantuan subsidi upah (BSU) akan kembali dicairkan tahun ini.
Pada 2020, program BSU menyasar pekerja dengan gaji di bawah Rp 5 juta per bulan.
Saat itu, pekerja mendapatkan Rp 600.000 per bulan atau Rp 2,4 juta selama 4 bulan.
Program subsidi gaji 2020 melibatkan BPJS Ketenagakerjaan karena data penerima subsidi gaji diseleksi oleh instansi tersebut.