Rita: Proses Vaksinasi di Kantor BP2TD Mempawah Berjalan Baik dan Lancar Alhamdulillah pelaksanaan vaksinasi massal di Kantor BP2TD kemarin telah berjalan dengan baik, dari pagi sampai sore, dengan didampingi oleh pihak TN
Minggu, 27 Juni 2021 15:24
Penulis: Ramadhan
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, MEMPAWAH - Pada Sabtu 26 Juni 2021, telah dilaksanakan program serbuan vaksinasi massal serentak di sembilan Kecamatan yang ada di Kabupaten Mempawah.
Salah satunya juga di wilayah Kecamatan Mempawah Timur, yakni berpusat di Kantor Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD).
Proses vaksinasi ini adalah kerjasama antara TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah Kabupaten Mempawah.
Kepala Puskesmas Antibar Mempawah Timur, Rita Triana, mengatakan proses vaksinasi di Kantor BP2TD berjalan dengan baik dan lancar, dan dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.