Novel Bamukmin Kaitkan Peristiwa PKI dengan yang Dialami FPI: 1965 Ada 6 Jenderal Dibunuh, 2020 Enam Laskar FPI Dibantai
Dipublikasikan pada 23 Juli 2021.
JAKARTA - Peristiwa pemberontakan PKI 1965 silam dengan apa yang dialami Front Pembela Islam (FPI) akhir 2020 lalu, disebut Wasekjen PA 212, Novel Bamukmin ada keterkaitannya.
“Demi kepentingan politik maka nyawa tidak ada harganya, hanya komunis yang seperti itu,” ujarnya seperti yang dikutip dari jpnn.com, Jumat (23/7).
Menurutnya, ada kesamaan yang terjadi dalam rentetan peristiwa tersebut. Pertama, pembantaian yang dilakukan PKI saat itu, sama dengan pembunuhan terhadap enam laskar FPI di Tol Jakarta-Cikampek KM 50.
“Tahun 1965, enam jenderal dibantai dan sekarang enam laskar dibantai,” katanya.