Ini Dugaan Penyebab Mahasiswi Lumpuh Usai Divaksin Surahman Mokoagow Amelia Wulandari Mahasiswi yang lumpuh usai divaksin Covid-19 /Pixabay/Engin_Akyurt/ PORTAL BOLMONG - Amelia Wulandari, mahasiswi akhir Fakultas Hukum Universitas Syiah (USK), Kuala Banda Aceh, lumpuh setelah mendapat vaksinasi Covid-19. Gadis cantik ini pun langsung dibawa ke RSUD Cut Nyak Dhien Meulaboh untuk mendapat perawatan sejak Minggu 1 Agustus 2021. Sebagaimana dikutip Portal Bolmong dari ANTARA, Selasa 3 Agustus 2021, dugaan sementara penyebab kelumpuhan mahasiswi tersebut, karena mengalami psikosomatis. "Artinya cemas atau pikiran yang berlebihan usai divaksin," tutur Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes), Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh Syarifah Junaidah.