Wahidin Halim Lega saat Hasil Swab PCR Menyatakan Negatif Covid-19
Gubernur Banten Wahidin Halim kembali beraktivitas setelah dinyatakan sembuh dari virus Covid-19.
Jumat, 2 Juli 2021 12:14
Penulis:
Gubernur Banten Wahidin Halim lega saat hasil swab PCR-nya menyatakan negatif virus Covid-19.
WARTAKOTALIVE.COM, TANGERANG - Setelah pekan kemarin dinyatakan terkonfirmasi terpapar Covid-19, kini kondisi Gubernur Banten Wahidin Halim semakin membaik.
Pria yang akrab disapa WH itu pun memberitahukan hasil Swab PCR tersebut. Setelah menjalani isolasi mandiri, alhamdulillah hasil swab PCR telah keluar hari ini, ujar Wahidin, Jumat (2/7/2021).
Mantan Wali Kota Tangerang dua periode itu pun mengucapkan rasa syukur dan terima kasihnya. Terima kasih atas doanya, terima kasih juga kepada dokter untuk pengobatan dan terapinya, ucapnya.