Sudah 7 Bulan Gisel dan Nobu Jadi Tersangka tapi Berkas Belum P-21, Polisi Diminta Profesional Komentar:
Kompas.com - 30/07/2021, 09:09 WIB Bagikan:
JAKARTA, KOMPAS.com - Penyidik Polda Metro Jaya belum mengumumkan perampungan berkas kasus skandal video seks artis Gisel Anastasia dengan Michael Yukinobu alias Nobu, meski keduanya sudah ditetapkan sebagai tersangka sejak tujuh bulan lalu. Pada 14 Juli 2021, Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta memastikan berkas kasus video seks Gisel dan Nobu belum diterima setelah sebelumnya dikembalikan ke penyidik (P19) untuk dilengkapi. Terkait hal itu, Komisioner Komisi Polisi Nasional (Kompolnas) Poengky Indarti meminta penyidik Polda Metro Jaya profesional dalam menyelesaikan kasus video seks Gisel dan Nobu.