Benyamin Davnie tak Mau Ambil Risiko, Menambah Fasilitas untuk Pasien Covid-19
Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie, melihat kasus penyebaran virus Covid-19 di wilayahnya kian banyak. Karena itu perlu langkah ekstra.
Sabtu, 17 Juli 2021 10:59
Penulis:
Warta Kota/Rizki Amana
Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie tak mau ambil risiko atas penyebaran virus Covid-19 saat ini. Dia pun coba menambah fasilitas kesehatan.
WARTAKOTALIVE.COM, TANGSEL - Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie, melihat kasus penyebaran virus Covid-19 di wilayahnya kian banyak.
Oleh karena itu, kata Benyamin, pihaknya tak mau ambil risiko.
Dia berupaya menambah fasilitas ruang untuk masyarakat Tangsel yang terpapar virus Covid-19. Rumah lawan covid saat ini sudah hampir penuh, dari 300 sudah 270 terisi, kemudian untuk terjadi ledakan berikutnya maka kita fokus memaksimalkan RS Serpong Utara, ucapnya, Jumat (16/7/2021).