PP Properti Pede Pendapatan 2021 Capai Rp1,7 Triliun : Okezone Economy okezone.com - get the latest breaking news, showbiz & celebrity photos, sport news & rumours, viral videos and top stories from okezone.com Daily Mail and Mail on Sunday newspapers.
JAKARTA -
PT PP Properti Tbk (PPRO) mempercepat pembayaran utang Obligasi berkelanjutan I PP Properti Tahap I 2018 senilai Rp523 miliar. Adapun Obligasi tersebut akan jatuh tempo pada tanggal 6 Juli 2021.
Sebelumnya pada 29 Juni 2021 Perseroan juga telah melakukan percepatan pembayaran Obligasi senilai Rp400 miliar atas utang Obligasi I PP Properti Tahun 2016 Seri B yang jatuh tempo pada tanggal 2 Juli 2021, sehingga total percepatan pembayaran obligasi yang sudah dilakukan Perseroan senilai Rp923 miliar.
Direktur Keuangan, Deni Budiman menjelaskan, Perseroan telah mengalokasikan dana untuk melaksanakan pembayaran atas pokok utang dan bunga obligasi jatuh tempo di bulan Juli 2021.
“Dana tersebut sudah dibayarkan kepada Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) senilai Rp400 miliar tanggal 29 Juni 2021 dan senilai Rp523 miliar pada tanggal 30 Juni 2021,” ujar Deni dikutip dari keterbukaan informasi BEI, Senin (5/7/2021).