comparemela.com

Latest Breaking News On - National team english to finis trophy europe - Page 1 : comparemela.com

Pimpin Timnas Inggris ke Final Piala Eropa 2020, Gareth Southgate pun Bangga : Okezone Bola

LONDON – Pelatih Tim Nasional (Timnas) Inggris, Gareth Southgate, bangga bisa memimpin The Three Lions -julukan Timnas Inggris- ke final Piala Eropa 2020. Sekadar informasi, ini merupakan final turnamen mayor pertama bagi Timnas Inggris dalam 55 tahun terakhir. Timnas Inggris melaju ke final setelah mengatasi perlawanan Denmark di semifinal. Harry kane dkk menang tipis 2-1 atas Denmark di Stadion Wembley, London, Kamis 8 Juli 2021, dini hari WIB. Timnas Inggris pun telah ditunggu lawan kuat di final, yaitu Italia. Gli Azzurri -julukan Italia- lolos ke final usai menaklukkan Spanyol dalam babak adu penalti. Soutgate tahu tugasnya di Piala Eropa 2020 belum selesai, tetapi dia tidak bisa menutupi rasa gembiranya. Dia pun mengaku sangat bangga menjadi orang Inggris pada momen ini.

Italia Tak Terkalahkan di 33 Laga Beruntun, Trippier Lebih Waspada : Okezone Bola

LONDON – Bek Timnas Inggris, Kieran Trippier, menaruh kewaspadaan khusus kepada Italia jelang berhadapan di babak final Piala Eropa 2020. Pasalnya, Italia sudah mengukir catatan fantastis sejauh ini dengan tak menelan kekalahan di 33 laga beruntun. Sebagaimana diketahui, Italia mengukir perjalanan yang manis, sebelum dan selama gelaran Piala Eropa 2020. Sejak ditangani Roberto Mancini, Gli Azzurri -julukan Timnas Italia- belum menelan satu pun kekalahan di 33 laga beruntun. Bahkan, 14 laga teranyarnya diselesaikan Italia dengan kemenangan. Teranyar, kemenangan itu didapat kala bersua Spanyol di babak semifinal Piala Eropa 2020. Pada babak itu, Italia memang perlu bekerja jauh lebih keras hingga akhirnya lolos ke partai puncak. Jorginho dan kawan-kawan baru bisa menumbangkan Spanyol lewat drama adu penalti. Kesuksesan Gianluigi Donnarumma menahan dua tendangan penggawa Spanyol membawa Italia menang dengan skor 4-2.

Puasnya Southgate Usai Bawa Timnas Inggris ke Final Piala Eropa 2020 : Okezone Bola

LONDON -Tim Nasional (Timnas) Inggris melaju ke Final Piala Eropa 2020. The Three Lions melangkah ke partai puncak usai mengalahkan Denmark dengan skor tipis 2-1 lewat babak tambahan. Bermain di Stadion Wembley, London, Kamis (8/7/2021) pasukan Gareth Southgate sempat tertinggal lebih dulu di babak pertama. Akan tetapi, mereka kemudian berhasil bangkit dan menyamakan kedudukan sebelum babak pertama usai.   Inggris kemudian menyudahi perlawanan Denmark lewat gol Harry Kane di babak tambahan. Southgate pun mengaku sangat puas dengan pencapaian Inggris di ajang Piala Eropa 2020 kali ini. Apalagi, ini merupakan final pertama bagi Timnas Inggris sejak keikutsertaan mereka di ajang tersebut. Tak heran, Southgate pun mengizinkan para pemainnya untuk melakukan perayaan kecil atas keberhasilan mereka melangkah ke final.

Inggris Tembus Final Piala Eropa 2020, Sterling: Rayakan Dulu, Baru Fokus ke Italia : Okezone Bola

LONDON – Striker Timnas Inggris, Raheem Sterling, meluapkan kebahagiaannya karena berhasil melenggang ke babak final Piala Eropa 2020. Kini, Sterling pun ingin berpuas-puas diri merayakan kesuksesan tersebut. Baru setelah itu, dirinya akan memikirkan laga final kontra Italia. Sebagaimana diketahui, Inggris berhasil melenggang ke babak final Piala Eropa 2020 usai menaklukkan Denmark. Laga yang berlangsung di Stadion Wembley pada Kamis (8/7/2021) dini hari WIB itu berakhir dengan skor 2-1. Denmark sendiri berhasil mengawali laga dengan baik hingga membuka keunggulan lebih dahulu lewat aksi Mikkel Damsgaard pada menit 30. Tetapi, 9 menit kemudian, Inggris menyamakan kedudukan akibat kesalahan Simon Kjaer. Skor 1-1 bertahan hingga 90 menit waktu normal pertandingan. Alhasil, laga di lanjutkan ke babak tambahan. Di babak itu, Inggris mendapat peluang emas lewat hadiah penalti yang diberi wasit usai Sterling dilanggar di kotak terlarang.

© 2024 Vimarsana

vimarsana © 2020. All Rights Reserved.