Kondisi Tunisia Usai Presidennya Pecat Perdana Menteri, Kendaraan Militer Kepung Gedung Parlemen
Tunisia dalam kondisi yang goncang usai presidennya pecat perdana menteri. Dilaporkan kendaraan militer kepung gedung parlemen
Senin, 26 Juli 2021 10:46 Editor:
(AP PHOTO/HASSENE DRIDI)
Petugas polisi Tunisia bentrok dengan pengunjuk rasa selama demonstrasi di Tunis, Tunisia, Minggu (25/7/2021). Demonstrasi disertai kekerasan pecah pada Minggu di beberapa kota Tunisia. Pengunjuk rasa menyatakan kemarahan pada memburuknya situasi kesehatan, ekonomi, dan sosial negara itu.
TRIBUNPEKANBARU.COM- Kondisi Tunisia setelah Presidennya memecat peredana meneri dan membekukan parlemen.
Kendaraan militer dilaporkan mengepung gedung parlemen.
Warga yang pro revolusi memadati jalanan di ibukota.
Mereka membunyikan klakson dan beteriak.