Ayah Ibu Meninggal Karena Corona, Kakak Adik Masih Isolasi, Bocah Ini Adzan di Makam Ibu Sendiri
Kisah haru anak yang ditinggal mati keuda orang tuanya akibat Covid-19 terus bermunculan.
Jumat, 30 Juli 2021 06:52 Editor:
Tangkapan Layar
Tangkapan layar bocah Arga (13) saat mengumandangkan azan pemakaman ibunya, Deasy Setiawati (40) terpapar Covid-19 di Muslimin Kelambu Kuning Tenggarong, Kutai Kartenegara, Kaltim, Sabtu (24/7/2021). (Istimewa)
TRIBUNJATENG.COM, KALIMANTAN - Kisah haru anak yang ditinggal mati keuda orang tuanya akibat Covid-19 terus bermunculan.
Kali ini dialami Arga (13) asal Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.
Ia bahkan satu-satunya yang bisa menjadi saksi dikuburnya ayah dan ibu.
Kedua orangtuanya meninggal karena Covid-19.
Dengan mengenakan APD ia kemudian ikut ke acara pemulasaraan ibunya dan mengumandangkan adzan.