Mobilitas Masyarakat Boyolali Turun 70 Persen Selama PPKM Darurat
Mobilitas masyarakat Boyolai disebut mengalami penurunan selama Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat ( PPKM).
Selasa, 27 Juli 2021 11:12 Editor:
TribunSolo.com/Mardon Widiyanto
Gedung bekas PGRI di Singkil, Desa Karanggeng, Kecamatan/Kabupaten Boyolali Kondisi yang dijadikan tempat isolasi terpusat Brotowali ke-3, Senin (12/7/2021).
TRIBUNJATENG.COM, BOYOLALI - Mobilitas masyarakat Boyolai disebut mengalami penurunan selama Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat ( PPKM).
Kapolres Boyolali AKBP Morry Ermond mengatakan efektifitas PPKM Darurat ini terlihat dari penurunan mobilitas masyarakat yang mencapai hingga 70 persen.
“Penurunannya (mobilitas) itu cukup signifikan. Kalau sampai 100 persen tidak. Kurang lebih 70 persen,” kata Morry, kepada TribunSolo.com, Minggu (26/07/2021).
Penurunan mobilitas masyarakat ini disebut dari pekerja sektor non esensial yang menerapkan work from home (WFH).
MUI Jawa Tengah Ajak Masyarakat Taati PPKM Level 4, Kiai Darodji: Butuh Kesabaran Kita Semua
MUI Jawa Tengah mengajak masyarakat menaati PPKM Darurat Jawa Bali yang oleh pemerintah diperpanjang hingga 2 Agustus 2021 atau sekarang disebut PPKM
Selasa, 27 Juli 2021 09:58
Penulis:
Istimewa
Ketua MUI Jawa Tengah KH Ahmad Darodji saat menghadiri tasyakuran hari jadi ke-271 Blora di pendopo rumah dinas Bupati Blora, Jumat (11/12/2020).
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG – MUI Jawa Tengah mengajak masyarakat menaati PPKM Darurat Jawa Bali yang oleh pemerintah diperpanjang hingga 2 Agustus 2021 atau sekarang disebut PPKM Level 4.
Menurut MUI, ketaan penting mengingat sebagian besar kabupaten kota di Jawa Tengah masih kategori level 4 atau masih dalam zona merah.
Update Kasus Covid-19 Indonesia Pagi Ini, Jawa Tengah & Jabar Masih Tertinggi
Data terakhir yang dilansir dari laman covid-19.go.id menyatakan, total kumulatif kasus terkonfirmasi positif corona telah mencapai angka 3.194.733 pa
Selasa, 27 Juli 2021 10:09 Editor:
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Update kasus covid-19 Indonesia pagi ini, Selasa (27/7/2021).
Data terbaru sebaran kasus baru Covid-19 di Indonesia, Senin (26/7/2021), telah dirilis oleh Kementerian Kesehatan RI.
Data terakhir yang dilansir dari laman
covid-19.go.id menyatakan, total kumulatif kasus terkonfirmasi positif corona telah mencapai angka 3.194.733 pasien, per Senin (26/7/2021).
Jumlah ini mengalami penambahan sebanyak 28.228 kasus, bila dibanding data terakhir pada hari sebelumnya.
Di sisi lain, angka kesembuhan pasien covid-19 di Indonesia juga dilaporkan terus bertambah.