Share
VIVA – Usai melakukan kunjungan kerja ke Bandung, Jawa Barat, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersama Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Ganip Warsito, Kabaharkam Polri Komjen Pol. Arief Sulistyanto, dan Pangkogabwilhan II, Marsdya TNI Imran Baidarus Sabtu malam, 24 Juli 2021, melanjutkan kunjungan kerjanya ke Bantul, Yogyakarta.
Di Bantul, Yogyakarta, Panglima TNI dan rombongan memastikan fasilitas tempat Isolasi Terpusat (Isoter) di Rumah Sakit Lapangan (Rumkitlap) khusus COVID-19 Bambanglipuro Bantul, D.I. Yogyakarta.
Panglima TNI menjelaskan, keberadaan tempat Isolasi Terpusat sangat penting untuk mengantisipasi jika terjadi kemungkinan terjelek, yaitu rumah sakit-rumah sakit sudah tidak lagi bisa menampung pasien COVID-19.
“Isoter ini bertujuan untuk menampung pasien COVID-19 dan memberikan pelayanan terbaik seperti adanya Tenaga Kesehatan, adanya fasilitas dan dilengkapi dengan obat-obatan termasuk di dalamnya ada tabung oksigen,