Anies: Jakarta Hadapi Gelombang Pasien COVID-19 Tertinggi Selama Pandemi
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta warga untuk terus menaati protokol kesehatan di tengah melonjaknya kasus COVID-19. Sementara itu, DPRD DKI Jakarta minta sidak ditingkatkan di tempat-tempat usaha.
Sejumlah pasien COVID-19 beristirahat di luar ruangan IGD RSUD Cengkareng, Jakarta Barat (24/06) Jakarta sedang menghadapi gelombang pasien COVID-19 tertinggi selama pandemi, kata Anies dalam akun Instagramnya, Senin (28/06).
Dia pun meminta dukungan dari semua pihak. Anies berharap Jakarta bisa bangkit keluar dari pandemi COVID-19. Jaga stamina, jaga kesehatan, insyaallah kita bangkit keluar dari pandemi ini sebagai kota yang lebih baik, lebih tangguh, tuturnya.
Selain itu, Anies mengungkapkan kendala pasokan oksigen di DKI Jakarta. Anies menyebut kendala utamanya adalah distributor oksigen kekurangan armada dan sumber daya manusia untuk mengirim oksigen ke rumah sakit di Jakarta.
Gugurnya Nakes Wisma Atlet Pertama Akibat Corona Tinggalkan Duka | INDONESIA: Laporan topik-topik yang menjadi berita utama | DW
dw.com - get the latest breaking news, showbiz & celebrity photos, sport news & rumours, viral videos and top stories from dw.com Daily Mail and Mail on Sunday newspapers.
Jokowi Jawab Desakan Lockdown: PPKM Mikro Masih Menjadi Kebijakan Paling Tepat | INDONESIA: Laporan topik-topik yang menjadi berita utama | DW
dw.com - get the latest breaking news, showbiz & celebrity photos, sport news & rumours, viral videos and top stories from dw.com Daily Mail and Mail on Sunday newspapers.
Kasus COVID-19 di DKI Jakarta Melonjak, Pemprov Diminta Siaga
Kasus COVID-19 di ibu kota dilaporkan meningkat. Pemprov DKI Jakarta diminta menyiapkan skenario pengendalian dan menutup lokasi yang berpotensi menyebabkan munculnya kerumunan.
Berdasarkan data corona.jakarta.go.id, per Minggu (13/06), jumlah warga DKI yang terpapar virus corona sebanyak 448.071 orang Jangan kendor laksanakan prokes, tegakkan disiplin. Bila perlu gugus tugas giatkan patroli di perkantoran, mall dan pasar-pasar, ujar Oman, Minggu, (13/06).
Oman meminta kepada Pemprov DKI Jakarta untuk bersiaga. Dia juga meminta untuk menyiapkan skenario pengendalian. Kita dorong jajaran dinkes, para nakes, dan manajemen faskes untuk bersiaga. Siapkan skenario pengendalian, ucapnya.
Sementara itu, anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta, Gilbert Simanjuntak meminta kepada Pemprov DKI untuk belajar dari kenaikan kasus corona di masa lalu. Menurutnya, ada sejumlah kelemahan yang ada.