JAKARTA - Presiden Joko Widodo (
Jokowi) berpesan kepada perwira remaja TNI-Polri untuk melindungi Pancasila dari gempuran gelombang ideologi luar. Selain itu, keduanya juga harus terus mengikuti perkembangan zaman dalam melaksanakan tugas.
Hal tersebut disampaikan Presiden saat melantik dan mengambil sumpah 700 orang calon perwira TNI-Polri pada upacara Prasetya Perwira (Praspa) 2021, di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (13/7/2021).
Baca juga: Tanggung jawab saudara-saudara sangat besar, saudara-saudara harus melindungi Pancasila dari gempuran gelombang ideologi dari luar, saudara harus menjaga Bhinneka Tunggal Ika, menjaga toleransi antaranak bangsa, ucap Jokowi sebagaimana dilihat dalam kanal YouTube Sekretariat Presiden.
Jokowi juga ingin perwira remaja TNI-Polri menjaga persatuan dalam keberagaman di Indonesia, memegang teguh kode etik perwira dan menjunjung kehormatan.