Diikuti Peserta dari Berbagai Provinsi, Begini Keseruan Kompetisi Ikan Cupang di Gowa
Diperbarui 28 Jun 2021, 06:30 WIB
10
Kompetisi Ikan Cupang Rewako Gowa (Liputan6.com/Fauzan)
Liputan6.com, Gowa - Salah satu komunitas pecinta ikan cupang yakni Patonro Betta Fish menggelar kontes ikan cupang Rewako Gowa Competition di terminal Cappa Bungayya, Kecamatan Pallangga, Kabupaten Gowa yang berlansung pada 25 hingga 27 Juni 2021 di. Kontes ikan cupang ini pun diikuti oleh peserta yang berasal dari berbagai provinsi yang ada di Indonesia. Kami dari Patonro Betta Fish membuat kegiatan Kontes Betta Fish Rewako Gowa di Terminal Cappa Bungaya yang berlangsung pada 25 sampai 27 Juni 2021, kata Ketua Panitia Rewako Gowa Competition, Arka Betta kepada Liputan6.com, Minggu (27/6/2021).