Indonesia Narcotic Watch (INW) mendesak Polri dapat mengusut tuntas bandar narkoba yang menjual narkoba kepada kalangan artis. Sebab, hingga saat ini, masih ada kasus artis yang ditangkap karena berhubungan dengan barang haram tersebut, salah satunya Anji terkait dengan pemakaian ganja.
Wakil Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat Ajun Komisaris Polisi Arif Purnama Oktora menyebutkan musisi EAP alias AN menjadi tersangka .