Tribunnews.com
Dewa United FC Bakal Kerja Keras di Turnamen Piala Walikota Solo 2021 kata Susanto
Dewa United FC menjadi satu dari delapan tim yang akan berlaga di Piala Walikota Solo, yang kick off 20 Juni mendatang.
Minggu, 13 Juni 2021 18:45 WIB
Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dewa United FC menjadi satu dari delapan tim yang akan berlaga di Piala Walikota Solo, yang kick off 20 Juni mendatang.
Dewa United sendiri akan langsung bersua dengan tim Liga 2 lainnya yakni Rans Cilegon FC, untuk merebut jatah ke semifinal.
Susanto, pemain bertahan Dewa United pun tak mau timnya melepas laga begitu saja. Meski bertajuk pra musim, mantan bek Persis Solo ini menyebut ia dan rekan-rekannya siap bekerja keras.