Nasib Kakek dan Nenek Terpapar Corona, Cium Jenazah Anak yang Positif hingga Meninggal di Atas Becak
Kisah Kakek bernama Bilal (84) dan nenek meninggal kareja terpapar wabah Covid-19 yang sedang melanda dunia saat ini.
Senin, 26 Juli 2021 08:40 Editor:
Almarhum kakek Bilal (84) ditemukan meninggal di becaknya, Senin (19/7/2021).
TRIBUNMANADO.CO.ID - Nasib tragis dialami oleh seorang wanita lanjut usia di Indramayu, Jawa Barat, ia meninggal setelah tertular karena memeluk jasad anaknya yang meninggal karena Covid-19.
Sementara di Yogya, seorang kakek-kakek tukang becak ditemukan tak bernyawa di atas becaknya.
Kakek bernama Bilal (84) juga terpapar wabah yang sedang melanda dunia saat ini.
Nenek berinisial ST (70) , warga Desa Rawa Dalem, Kecamatan Balongan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, meninggal dunia saat jalani isolasi mandiri, Sabtu (24/7/2021).