Jelajahi Hutan Mangrove di Kampung Teluk Semanting, Wabup Gamalis Ikut Bersantai di Spot Glamping
Kawasan Hutan Mangrove di Kampung Teluk Semanting kini menjadi salah satu tujuan wisata di wilayah pesisir utara Kabupaten Berau.
Rabu, 30 Juni 2021 10:38
Penulis: Renata Andini Pengesti
TRIBUNKALTIM.CO, TANJUNG REDEB – Kawasan Hutan Mangrove di Kampung Teluk Semanting kini menjadi salah satu tujuan wisata di wilayah pesisir utara Kabupaten Berau.
Wakil Bupati Berau, Gamalis berkesempatan untuk menjelajahi kawasan hutan mangrove Kampung Teluk Semanting, bersama Kepala Kampung, dan sejumlah pejabat yang ikut mendampingi.
Berada di kawasan hutan bakau, wisatawan dapat menyusuri jalur tracking yang telah dibangun pemerintah sejak beberapa tahun lalu.