Ombudsman Sebut Kapolda Sumut Kebobolan Program Vaksinasi Amburadul
Ombudsman RI Perwakilan Sumut turut mengomentari amburadulnya pelaksanaan vaksinasi Polda Sumut
Rabu, 4 Agustus 2021 15:14
Penulis:
TRIBUN MEDAN/HO
Kepala Ombudsman RI Perwakilan Sumut Abyadi Siregar angkat bicara terkait polemik antara wartawan dan Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution, Selasa (20/4/2021). Abyadi menyarankan agar Wali Kota Medan menemui kalangan jurnalis.(TRIBUN MEDAN/HO)
TRIBUN-MEDAN.COM,MEDAN-Ombudsman RI Perwakilan Sumut turut mengomentari pelaksanaan vaksinasi Polda Sumut yang amburadul di Gedung Serbaguna Pemprov Sumut Jalan Willem Iskandar/Pancing, Kecamatan Percut Seituan.
Menurut Kepala Ombudsman RI Perwakilan Sumut, Abyadi Siregar, buruknya pelaksanaan program vaksinasi Polda Sumut hingga adanya dugaan pelanggaran protokol kesehatan (prokes) ini merupakan bentuk nyata, bahwa Kapolda Sumut Irjen RZ Panca Putra Simanjuntak sudah kebobolan dalam mengadakan kegiatan.
Vaksinasi Polda Sumut Amburadul, Begitu Wakapolri Pulang Seorang Wanita Pingsan dan Pintu Jebol tribunnews.com - get the latest breaking news, showbiz & celebrity photos, sport news & rumours, viral videos and top stories from tribunnews.com Daily Mail and Mail on Sunday newspapers.