26 Warga Bangka Selatan Terkonfirmasi Positif Covid-19, Dominan Masih Isolasi Mandiri
Supriyadi menyatakan 26 warga yang terkonfirmasi positif ini berlokasi dari sejumlah daerah di Kabupaten Bangka Selatan.
Rabu, 14 Juli 2021 12:16
Penulis:
BANGKAPOS.COM, BANGKA - 26 warga Kabupaten Bangka Selatan kembali catat penambahan kasus positif Covid-19. Hingga Rabu (14/7/2021) pagi, jumlah kasus terkonfirmasi positif sebanyak 1.317 kasus.
Juru Bicara Satuan Tugas Pengendalian Covid-19 Kabupaten Bangka Selatan, Supriyadi menyatakan 26 warga yang terkonfirmasi positif ini berlokasi dari sejumlah daerah di Kabupaten Bangka Selatan.
23 dari total 26 warga yang terkonfirmasi positif ini bertempat tinggal di Kecamatan Toboali, sementara 2 warga lainnya dari Desa Air Gegas dan satu lagi dari Desa Pangkalbuluh.