Kecamatan di Kabupaten Kutai Timur 70 Persen Zona Merah, 19 Hari Berturut-turut Ada Kasus Meninggal
Kasus harian penularan Covid-19 di Kabupaten Kutai Timur, Provinsi Kalimantan Timur, terus mengalami penambahan
Jumat, 23 Juli 2021 11:30
Penulis:
TRIBUNKALTARA.COM/FEBRIANUS FELIS
AKSIN MASSAL - Ilustrasi warga mengikuti program vaksinasi Covid-19. Data persebaran Covid-19 di Kabupaten Kutai Timur, 70 persen kecamatan berstatus zona merah.
TRIBUNKALTIM.CO, SANGATTA - Kasus harian penularan Covid-19 di Kabupaten Kutai Timur, Provinsi Kalimantan Timur, terus mengalami penambahan.
Berdasarkan data yang dirilis tim Satgas Covid-19Kutai Timur, terjadi penambahan 196 kasus baru dan 139 kasus sembuh.
Demikian dibeberkan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kutai Timur, dr Bahrani Hasanal kepada TribunKaltim.co.