Jumlah hasil positif virus Corona dari tes swab PCR pada hari ini mencapai 20.529 spesimen. Total spesimen yang diperiksa dengan PCR pada hari ini sebanyak 32.594.
Indonesia masih menjadi penyumbang kematian tertinggi sebanyak 1.432 pada Sabtu. Bahkan, tingkat kematian di Indonesia mencapa 42,5 dari populasi sebanyak 100.000.
Data WHO menunjukkan kenaikan kasus harian paling tinggi berturut-turut terjadi di Amerika Serikat (91.648), India (44.643), Brazil (40.716), Indonesia (39.532), dan Iran (38.674). Negara-negara ini terus menjadi yang teratas.