Hyundai Pastikan Mobil Listrik CKD Meluncur di Indonesia Maret 2022 Komentar:
Kompas.com - 15/07/2021, 07:22 WIB Bagikan:
JAKARTA, KOMPAS.com – Hyundai memastikan rencana bisnis di Indonesia akan dilakukan serius. Kabar terkini, pabrik Hyundai di kawasan Deltamas, Bekasi, Jawa Barat, sudah mendekati rampung.
Dengan kapasitas 150.000 unit sampai 250.000 unit setahun, rencananya fasilitas tersebut bakal segera memproduksi mobil mulai tahun ini.
Tak cuma mobil listrik, Hyundai Indonesia juga dipastikan akan meluncurkan mobil dengan berpenggerak mesin konvensional.
KOMPAS.com/Ruly Ilustrasi proses charge mobil listrik Hyundai Ioniq
Lee Kang Hyun, COO Hyundai Motor Asia Pacific, mengatakan, rencananya pada 2021 sampai 2022 akan ada tiga model yang dilahirkan dari pabrik yang berlokasi di Bekasi itu.
Bayar Pajak Kendaraan via ATM Bingung Kode Bayar, Begini Penjelasannya Komentar:
Kompas.com - 15/07/2021, 08:22 WIB Bagikan:
JAKARTA, KOMPAS.com – Aturan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat telah menyekat mobilitas masyarakat di Jabodetabek. Termasuk mobilitas untuk keperluan bayarpajak kendaraan.
Bagi Anda yang pajaknya sudah jatuh tempo memang disarankan untuk segera melunasi. Salah satu layanan yang mungkin bisa dipilih pada masa pandemi, yakni dengan membayar via ATM.
Namun ketika bayar lewat metode ATM, sebagian orang justru kesulitan mendapatkan kode bayar. Lantas bagaimana cara memperolehnya?
Shutterstock/Muh. Imron Ilustrasi STNK, Bayar pajak motor online dan cara bayar pajak motor online.
Herlina Ayu, Humas Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) DKI Jakarta, mengatakan, pada dasarnya kode bayar dibutuhkan bagi wajib pajak yang membayar via ATM.
Cobain Langsung HiAce Premio Mewah Racikan Baze Komentar:
Kompas.com - 15/07/2021, 11:42 WIB Bagikan:
BOGOR, KOMPAS.com – Toyota HiAce Premio memang bisa dibilang mikro bus dengan kabin yang lega. Dalam kondisi standar, kabin belakang HiAce Premio ini bisa memuat sampai 10 orang.
Namun berbeda dengan HiAce Premio racikan Baze yang sudah diubah kabinnya menjadi lebih mewah. HiAce ini bertajuk Signature Series Type Q yang kabinnya sudah dirombak dan hanya muat tujuh bangku yang super nyaman.
Untuk bagian eksterior, tidak ada perubahan yang signifikan. Hanya saja ketika mau masuk ke kabin belakang, ketika pintu dibuka, ada footstep yang semakin memudahkan akses penumpang.
KOMPAS.com/FATHAN RADITYASANI Kabin mewah Toyota HiAce Premio Signature Series Type Q buatan Baze
PPKM Darurat, Berikut Update Lokasi Penyekatan Jalan di Bandung Komentar:
Kompas.com - 14/07/2021, 08:42 WIB Bagikan:
Kabar terbaru, Polrestabes Bandung bakal memperketat penutupan jalan pada pekan terakhir penerapan PPKM Darurat di Kota Bandung.
Kapolrestabes Bandung Kombes Ulung Sampurna Jaya mengatakan, hal itu dilakukan guna menekan kembali mobilitas masyarakat untuk mencegah sebaran virus corona.
KOMPAS.com/AGIE PERMADI Penumpukan kendaraan terjadi saat petugas melakukan penyekatan di depan Gerbang Tol Pasteur, Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa (6/7/2021). Selama PPKM Darurat, Kota Bandung tertutup bagi warga dari luar wilayahnya, hal tersebut dilakukan untuk menekan mobilitas masyarakat dan mengurangi penyebaran Covid-19.
“Kemungkinan dalam Minggu terakhir ini buka tutup jalan akan kita perkuat dan perketat sehingga bisa benar-benar hasilnya bisa signifikan untuk menekan laju peningkatan dari COVID-19 itu sendiri,” kata Ulung, dikutip dari