Mengenal Teknik Proning, Alternatif Pertolongan Pertama Bagi Pasien Covid-19 yang Sesak Napas
Belinda Safitri - 14 Juli 2021, 12:10 WIB Teknik proning disebut bisa jadi salah satu cara bagi pasien Covid-19 yang alami sesak napas. /Tangkapan layar Instagram.com/@dr.muslimkasim.
SRAGEN UPDATE - Sesak napas menjadi salah satu gejala yang umumnya dialami oleh pasien Covid-19.
Sebagai alternatif pertolongan pertama, dokter menyarankan pasien untuk melakukan teknik proning. Posisi prone bisa membantu menaikkan saturasi oksigen dalam tubuh. Namun, kita tetap harus memperhatikan berapa target oksigen minimal pasien, kata Dokter Spesialis Paru Rumah Sakit Akademik UGM, dr. Astari Parnindya Sari melalui keterangan tertulis di Yogyakarta.