Pohon pisang, rambutan hingga kelapa berjejer tak beraturan. Beberapa rumah warga dengan bangunan semi permanen masih tampak berdiri kokoh. Lokasi tepat di pinggir jalan. Di lahan seluas 41.921 meter ini Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ingin membangun hunian murah DP nol rupiah.
Anies diketahui diperiksa untuk tersangka mantan Direktur Utama (Dirut) Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pembangunan Sarana Jaya Yoory Corneles Pinontoan (YRC) dalam kasus dugaan korupsi pengadaan tanah di Munjul.
Ali mengatakan, keterangan Anies Baswedan yang tertuang dalam berita acara pemeriksaan (BAP) ini nantinya akan diuji tim jaksa penuntut umum di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat.
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah memanggil dan memeriksa Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi untuk memberikan klarifikasi seputar dugaan kasus korupsi pembelian lahan di wilayah Munjul, Cipayung, Jakarta Pusat oleh Perumda Sarana Jaya pada 2019 lalu