Soal Baliho Puan Maharani Dicoreti âOpen BOâ, Polisi Pandang sebagai Penghinaan Pejabat Tinggi Negara
Kompas.com - 25/07/2021, 12:18 WIB Bagikan:
KOMPAS.com - Sebuah baliho bergambar Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Puan Maharani di Kabupaten Blitar, Jawa Timur, menjadi sasaran vandalisme.
Baliho yang terletak di depan Kantor Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten Blitar itu dicoreti tulisan “open BO” oleh orang tak dikenal.
Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Blitar AKBP Leonard M Sinambela menjelaskan, polisi sedang menyelidiki kasus tersebut.
Akan tetapi, Leo enggan menerangkan sejauh mana berjalannya proses penyelidikan.
Namun, ia memperkirakan, perbuatan vandalisme itu dilakukan pada Kamis (22/7/2021) dini hari.
Baliho Puan Maharani Dicoreti Open BO , Polda Jatim Lakukan Penyelidikan kompas.com - get the latest breaking news, showbiz & celebrity photos, sport news & rumours, viral videos and top stories from kompas.com Daily Mail and Mail on Sunday newspapers.