Banjarmasin Post
PT. Telkom Indonesia (@telkomindonesia) alokasikan dana melalui Program IndiHome Charity bertajuk “Karya Tanpa Batas Bersama IndiHome
Rabu, 28 Juli 2021 11:37 Editor:
Indizeneborneo
Penyerahan bantuan dana di Kuartal II 2021 melalui Program IndiHome Charity Kiri: Rofika Helly Sahara, S.Pd / Kepala Sekolah Tengah: Arief Yulanto / GM Witel Kalsel, Kanan: Ramadhan Fitri / Bendahara Yayasan
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Tak hentinya berbakti untuk negeri, PT. Telkom Indonesia (@telkomindonesia) alokasikan bantuan dana di Kuartal II 2021 melalui Program IndiHome Charity dalam tajuk “Karya Tanpa Batas Bersama IndiHome”
IndiHome, layanan fixed broadband unggulan milik PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) melalui program “IndiHome Charity 2021” yang diadakan secara daring, mengalokasikan dana senilai Rp420 juta untuk masyarakat yang terkena dampak pandemi di sekitar wilayah kerja Telkom di seluruh Indonesia.