Viral Pria Positif Covid-19 Dikeroyok Massa, Ternyata Ini Alasannya
Virus Korona
(Reuters)
JawaPos.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Toba, Sumatera Utara (Sumut) memberikan penjelasan terkait viralnya video seorang pria yang disebut dalam kondisi positif virus Covid-19 dianiaya warga kampung. Bupati Toba, Poltak Sitorus menyampaikan, pria bernama Salamat Sianipar tersebut bukan dianiaya, tetapi hendak diamankan karena lari saat menjalani isolasi mandiri (Isoman).
“Bukan untuk kekerasan, hanya mengamankan. Saya lihat masyarakat desa juga sangat peduli dengan pak Salamat Sianipar ini,” kata Poltak Sitorus dalam keterangannya, Minggu (25/7).
Poltak menyampaikan, Pemerintah Kabupaten Toba sudah menemui pihak keluarga untuk mendapatkan informasi terkait hal tersebut. Dia mengakui, pihaknya langsung membawa Salamat ke RSUD Porsea untuk menjalani perawatan.