Tribunnews.com
Tabung oksigen yang disumbangkan merupakan tabung milik tenant yang selama ini digunakan keperluan produksi perusahaan.
Senin, 19 Juli 2021 11:32 WIB
VDNIP kirim bantuan tujuh iso tank dan 1.000 tabung oksigen ke pemerintah untuk kebutuhan oksigen pasien Covid-19
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perusahaan pengelola Kawasan Industri Morosi, PT Virtue Dragon Nickel Industrial Park (VDNIP) mengirim tujuh iso tank dan 1.000 tabung oksigen ke pemerintah, untuk memenuhi kebutuhan oksigen nasional bagi pasien Covid-19.
Juru bicara VDNIP Dyah Fadhilat mengatakan, koordinasi bantuan dilakukan dalam waktu yang sangat singkat untuk membantu pasokan oksigen bagi rumah sakit di Indonesia yang sedang sangat membutuhkan.