Vaksinasi lantatur percepat kekebalan kelompok di Surabaya
Jumat, 23 Juli 2021 09:39 WIB
Wakil Ketua DPRD Surabaya Reni Astuti saat memantau pelaksanaan vaksinasi drive thru di halaman Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kota Surabaya, Kamis (22/7/2021). ANTARA/HO-DPRD Surabaya.
Surabaya (ANTARA) - Seorang legislator mengemukakan bahwa pelaksanaan vaksiansi COVID-19 dengan layanan tanpa turun dari kendaraan atau lantatur yang digelar sejumlah pihak di Kota Surabaya, Jatim, mempercepat terwujudnya kekebalan kelompok di masyarakat.
"Percepatan vaksinasi lantatur ini sangat membantu upaya Pemkot Surabaya dalam mempercepat vaksinasi agar segera terwujud kekebalan kelompok," kata Wakil Ketua DPRD Surabaya Reni Astuti di Surabaya, Jumat.
Menurut dia, dilansir dari kanal Kementerian Kesehatan, Kota Surabaya menempati urutan pertama untuk percepatan vaksinasi se-Jawa Timur. Warga Surabaya yang telah menjalani vaksinasi tahap pertama mencapai angka 48,14 persen per tanggal 19 Juli lalu.