Vaksin Covid-19 Pfizer Asal Amerika Serikat Rencananya Masuk Indonesia Mulai Agustus 2021
Kedatangan vaksin asal Amerika di Indonesia banyak ditunggu sejumlah kalangan, lantaran memiliki efikasi di atas 90 persen.
Rabu, 14 Juli 2021 10:49
Editor:
Ilustrasi Vaksin Covid-19
TRIBUN-BALI.COM, JAKARTA - Izin penggunaan darurat vaksin Pfizer segera akan dilakukan oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).
Rencananya pada Agustus mendatang, vaksin asal Amerika Serikat ini bisa didapatkan di Indonesia.
Adapun Kepala BPOM Penny K Lukito mengatakan, Pfizer ada di berbagai pusat produksi, ada enam fasilitas produksi, dengan data lengkap di 2-3 fasilitas produksi.
“Secepatnya data mutunya lengkap, akan segera dikeluarkan
emergency use authorization (EUA),” kata Penny, dalam Rapat Dengar Pendapat bersama Komisi IX DPR RI, Selasa 13 Juli 2021.