Kamis , 29 Jul 2021, 14:10 WIB
Rep: Riga Nurul Iman/
Red: Muhammad Fakhruddin
Sukabumi Raih Penghargaan Kota Layak Anak Peringkat Nindya (ilustrasi). | Foto: ANTARA FOTO/Suwandy
REPUBLIKA.CO.ID,SUKABUMI -- Kota Sukabumi mendapatkan Penghargaan sebagai Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA) Tahun 2021 dengan peringkat Nindya dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. Pemberian penghargaan ini dilakukan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPA) I Gusti Ayu Bintang Darmawati Puspayoga kepada wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi secara virtual di Balai Kota Sukabumi, Kamis (29/7).
''Alhamdulillah Kota Sukabumi kembali mendapatkan penghargaan kota layak anak di tahun 2021 dan lebih bersyukur lagi tahun ini naik peringkat sebelumnya Madya dan sekarang peringkat Nindya,'' ujar Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi. Seperti diketahui peringkat KLA yakni mulai Pratama, Madya, Nindya, Utama, dan KLA.