Masih Beroperasi, 14 Panti Pijat di Klaten Ditutup Satgas Covid-19
Sejumlah 14 panti pijat di Klaten ditutup oleh Tim Gabungan Satgas Covid-19 Kabupaten Klaten, Jawa Tengah ditutup pada Minggu (4/7/2021).
Senin, 5 Juli 2021 12:27
Editor:
TRIBUNJATENG.COM, KLATEN - Sejumlah 14 panti pijat di Klaten ditutup oleh Tim Gabungan Satgas Covid-19 Kabupaten Klaten, Jawa Tengah ditutup pada Minggu (4/7/2021).
Pasalnya, panti pijat tersebut masih nekat beroperasi di tengah pelaksanaan PPKM Darurat, 3 hingga 20 Juli 2021.
Sejumlah 14 panti pijat yang ditutup tersebut tersebar di sejumlah kecamatan yang ada di Klaten.
"Betul, kemarin (Minggu 4/7/2021) kita melakukan kegiatan penegakan PPKM Darurat di Klaten. Ada 14 panti pijat yang ditutup sampai tanggal 20 Juli," ujar Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Klaten, Joko Hendrawan kepada Tribunjogja.com, Senin (5/7/2021).