Korea Selatan Kirim Lagi 150 Konsentrator Oksigen dan 35 Ventilator untuk Indonesia
Diperbarui 26 Jul 2021, 12:28 WIB
15
Bantuan kedua Korea Selatan untuk Indonesia hadapi pandemi COVID-19. Konsentrator oksigen dan ventilator. (Kedubes Korsel)
Liputan6.com, Jakarta - Kedutaan Besar Republik Korea Selatan untuk Indonesia kembali mengirimkan bantuan kepada Indonesia di tengah pandemi COVID-19. Berupa konsentrator oksigen dan ventilator.
Kiriman bantuan darurat tahap kedua oleh Pemerintah Korea Selatan untuk Indonesia telah tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang pada Sabtu 24 Juli 2021.
Baca Juga
"Bantuan kedua yang diangkut dengan penerbangan GA 878 tersebut berupa 150 unit konsentrator oksigen dan 35 unit ventilator," kata pihak Kedutaan Besar Korea Selatan di Indonesia dalam keterangan tertulis yang dikutip Senin (26/7/2021).