Keluarga Ngamuk Bawa Pasien ke Kantor Gubernur Gara-gara Rumah Sakit Penuh
Mobil ambulans yang membawa pasien itu kemudian parkir di halaman Kantor Gubernur Kalimantan Timur dan seorang wanita berteriak-teriak
Sabtu, 24 Juli 2021 09:31
Editor:
TRIBUN LAMPUNG/Hanif Mustafa
ILUSTRASI ambulans. Seorang pasien ditolak 5 rumah sakit karena penuh. Karena kesal, keluarga pasien lantas membawa pasien ke kantor Gubernur Kalimantan Timur.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Seorang pasien ditolak 5 rumah sakit karena penuh. Karena kesal, keluarga pasien lantas membawa pasien ke kantor Gubernur Kalimantan Timur.
Mobil ambulans yang membawa pasien itu kemudian parkir di halaman Kantor Gubernur Kalimantan Timur.
Seorang perempuan yang keluar dari mobil ambulans kemudian berteriak-teriak mengeluhkan kondisi keluarganya yang sakit.