Kabar Baik: Keterisian Tempat Tidur Pasien COVID-19 di Surabaya Menurun
Selasa, 27 Juli 2021 – 09:24 WIB
Ilustrasi - BOR di sejumlah rumah sakit penanganan COVID-19 wilayah Surabaya mengalami penurunan. Foto: Antara/Galih Pradipta
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Tingkat keterisian tempat tidur (bed occupancy rate/BOR) di sejumlah rumah sakit penanganan COVID-19 di Kota Surabaya, Jawa Timur mulai mengalami penurunan.
"Penurunan itu karena beberapa faktor. Salah satunya, penambahan rumah sakit baru," kata Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Selasa (27/7).
Pemkot Surabaya sebelumnya membangun sejumlah rumah sakit darurat COVID-19 (RSDC), antara lain Rumah Sakit Lapangan Tembak (RSLT) Kedung Cowek dan RSD GOR Indoor Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).