Cuaca Panas, Pemanah Rusia Pingsan di Olimpiade
24 Jul 2021 06:50
KBRN, Jakarta: Pemanah asal Rusia, Svetlana Gomboeva, dilaporkan pingsan di tengah kompetisi Olimpiade Tokyo 2020 akibat gelombang panas yang terjadi di kota Tokyo, Jepang.
Melansir dari laman Sun Sport (24/7/21), Svetlana Gomboeva pingsan selama babak kualifikasi cabang olahraga panahan di Olimpiade Tokyo 2020 yang berlangsung hari Jumat (23/07/21) siang waktu setempat.
Atlet Rusia berusia 23 tahun itu diketahui sedang memeriksa skor akhirnya sebelum dirinya pingsan karena tak kuat menahan cuaca panas hingga 33 derajat Celcius.
Rekan satu tim dan petugas medis pun langsung membantu memberikan pertolongan pertama, dengan Gomboeva ditandu keluar dari arena kualifikasi.
Gomboeva bahkan sempat mendapatkan perawatan dengan kantong es untuk mendinginkan suhu tubuhnya. Tak lama kemudian dia kembali sadar.