Cara Memilih Oximeter untuk Cek Saturasi Oksigen yang Tepat
Begini cara memilih oximeter untuk mengukur kadar saturasi oksigen Anda.
Sartika Nuralifah
- Bisnis.com
12 Juli 2021 | 10:21 WIB
Pulse oximeter. - Antara
×
Bisnis.com, JAKARTA - Di saat seperti sekarang, oximeter tiba-tiba menjadi suatu alat yang umum dan wajib dimiliki oleh pasien covid-19.
Oximeter sama sekali bukan kebutuhan untuk rumah tangga, kecuali jika ada seseorang dengan masalah pernapasan seperti asma, penyakit paru obstruktif kronik (PPOK) atau penyakit paru-paru lainnya.
Sejak pandemi melanda dunia, oximeter menjadi kebutuhan. COVID-19 memasuki tubuh melalui sistem pernapasan yang menyebabkan paru-paru orang yang terinfeksi sesak akibat virus yang melalui peradangan dan pneumonia, hal ini berdampak pada saturasi oksigen dalam aliran darah. Gangguan oksigen dapat terjadi pada siapa saja, bahkan jika orang yang terinfeksi tidak memiliki gejala lain.