Bank Rakyat Indonesia Akan Gelar Vaksinasi Massal, Catat Tanggalnya
Bank Rakyat Indonesia (BRI) kembali mengambil peran dalam mendukung program pemerintah.
Kamis, 22 Juli 2021 07:53
Editor:
Salah satunya yakni mempercepat program vaksinasi nasional "Gerakan Peduli Insan Perbankan" di berbagai daerah di Indonesia.
Kali ini BRI Kantor Wilayah Makassar berkolaborasi dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Makassar.
Selain itu juga tentunya dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Makassar melakukan vaksinasi kepada warga kota Makassar dan sekitarnya.
Kegiatan vaksinasi ini berlangsung pada tanggal 22-24 dan 26-28 Juli 2021 di Campus BRI Makassar Jl Perintis Kemerdekaan No 20A Tamalanrea.
Target pelaksanaan menyasar 6.000 orang dari berbagai kalangan, baik pekerja, nasabah dan masyarakat umum.