Tribunnews.com
UPDATE Tenggelamnya KMP Yunicee, Pencarian Korban Dihentikan, Ada 17 Orang Masih Hilang
Update dan kabar terbaru dari tragedi tenggelamnya KMP Yunicee. Pencarian korban dihentikan dan amsih ada 17 orang dinyatakan hilang.
Selasa, 6 Juli 2021 11:28 WIB
Humas Basarnas Bali
Tim SAR gabungan menemukan satu jenazah penumpang KMP Yunicee pada pencarian hari ke-5, Sabtu (3/7/2021) sekira pukul 08.42 Wita.
TRIBUNNEWS.COM - Pencarian korban tenggelamnya KMP Yunicee akhirnya dihentikan.
Seperti diberitakan sebelumnya, KMP Yunicee tenggelam di perairan kawasan Pelabuhan Gilimanuk, Bali, pada Selasa (29/6/2021) malam lalu
Saat kecelakaan terjadi, kapal mengangkut puluhan penumpang dan belasan kru kapal.
Dilaporkan juga ada korban yang meninggal.
Setelah satu minggu, pencarian terhadap korban resmi dihentikan pada Senin 5 Juli 2021.
Hingga Hari ke-7 Pencarian, 17 Penumpang KMP Yunicee Belum Ditemukan
Ada opsi untuk melakukan penghentian di hari ke 7 pencarian dan dilakukan rapat sore nanti sekitar pukul 16.00 Wita.
Senin, 5 Juli 2021 08:50 WIB
Humas Basarnas Bali
Tim SAR gabungan menemukan satu jenazah penumpang KMP Yunicee pada pencarian hari ke-5, Sabtu (3/7/2021) sekira pukul 08.42 Wita.
Laporan Wartawan Tribun Bali I Made Ardhiangga Ismayana
TRIBUNNEWS.COM, BALI - Tim SAR dari Basarnas Provinsi Bali, Jembrana, Polairud Polda Bali, Jembrana dan Buleleng berangkat ke perairan selat Bali melakukan pencarian dan evakuasi KMP Yunicee dari Dermaga Wisata Teluk Gilimanuk, Senin 5 Juli 2021.
Ini merupakan pencarian hari ke 7 telah dilakukan oleh Tim SAR Gabungan.
Tribunnews.com
Posko SAR Gabungan Tenggelamnya KMP Yunicee kembali menerima laporan dari pihak keluarga yang menyatakan kehilangan
Minggu, 4 Juli 2021 09:22 WIB
Humas Basarnas Bali
Tim SAR gabungan menemukan satu jenazah penumpang KMP Yunicee pada pencarian hari ke-5, Sabtu (3/7/2021) sekira pukul 08.42 Wita.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Posko SAR Gabungan Tenggelamnya KMP Yunicee kembali menerima laporan dari pihak keluarga yang menyatakan kehilangan dan diduga berada di kapal saat kejadian.
Pengaduan tersebut diterima pada Sabtu (3/7/2021) sekira pukul 15.38 WITA dengan identitas atas nama Adi Supantu (43), asal Desa Bulusan Kalipuro-Banyuwangi Jawa Timur yang bekerja sehari-hari sebagai tukang pijat di kapal penyeberangan.