Kronologi Penangkapan Penyusup Demo Penolakan Perpanjangan PPKM Darurat yang Ternyata Bawa Bom
Sejumlah orang membawa bom molotov dalam aksi penolakan dilanjutkannya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di Kota Bandung.
Kamis, 22 Juli 2021 05:35
Editor:
(KOMPAS.COM/PUTRA PRIMA PERDANA)
Pintu Gerbang Balai Kota Bandung, Jalan Wastukencana, Kota Bandung, Senin (21/7/2021), dipenuhi oleh aksi demonstrasi dari sejumlah orang dari berbagai kelompok
TRIBUNJATENG.COM, BANDUNG - Sejumlah orang membawa bom molotov dalam aksi penolakan dilanjutkannya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di Kota Bandung.
Beruntung sejumlah itu bisa ditangkap polisi telebih dahulu sebelum menggunakan bom pada aksi di hari Rabu (21/7/2021) kemarin.
Meski demikian, kericuhan sempat terjadi walaupun berlangsung sesaat.